“Kamu harus hepi dong.”
“Aku hepi punya kamu.”
“Kamu hepi kan?”
“Aku hepi...”
Kata kata itu yang selalu aku dapatkan dari setiap perbincangan kita dan kini sangat melekat dalam detik kehidupanku. Aku baru mengenalmu sebulan yang lalu, baru seminggu awal perkenalan kita lalu dengan cepat dan tepat kita sama sama menjatuhkan hati. Ya, kita berdua sedang kasmaran. Jatuh cinta.
Ah, meski sesingkat itu aku mungkin telah mampu merangkum hal hal sederhana yang kau lakukan. Kau selalu membeli air mineral jika kita sedang makan bersama, kau selalu haru ketika apa apa mengisahkan tentang mamamu, satu lagi yang aku ingat kau selalu memanggilku “Poni” karena dahiku selalu tertutupi olehnya.
“Mas Betmen”
Panggilan kesayanganku untukmu, sungguh lucu memang mendengarkan ceritamu tentang obsesimu semasa kecil ingin menjadi seorang betmen yang menjadi pahlawan bagi yang kusasahan. Aku pikir kau memang sudah melakukannya saat ini. Kau telah menjadi inspirasi bagi banyak orang kini.
Ah, aku juga ingat kau gemar sekali mendengarkan lagu lagu dari Payung Teduh dan salah satu penyanyi pujaanmu dulu Astrid yang sempat membuatku cemburu. Kemudian satu lagi yang membuatku terdiam seribu bahasa dan tak tak pernah tertinggal saat kau bersamaku yaitu kalimat “I love you” yang kau ucapkan dengan tiba tiba di hadapanku. Kau selalu mengutarakannya walau aku tak pernah membalasnya dengan kalimat “I love you too”. Tak perlu khawatir sayang, aku masih dengan seksama mencatat dalam memori bagaimana hal hal kecil yang kau lakukan. Sederhana saja, kita memang saling mencintai.
RENA KHARISMA
TENTANG PENULIS:
PELAJAR/MAHASISWI
TWITTER: @kharismarena
PELAJAR/MAHASISWI
TWITTER: @kharismarena
loading...
EmoticonEmoticon