Segala Kamu

Segala Kamu

Aku sudah jadi pendoa sebelum kedatanganmu
Lebih banyak ucap semoga diakhiri amin setelahnya

Aku lupa bersyukur... Lebih bersyukur atas segala
Hiraukan kata terima kasih untuk semua nikmatNya

Kehadiranmu merubahnya
Kau ajari aku lebih banyak bersyukur
Dan entah puji Tuhan apalagi yang harus kuucap atas segala kamu

Kuharap banyak sabar bermekaran di dadamu
Himpunan tabah berjejer rapi di hatimu
Dan banyak cinta untukku di semestamu

Kekasih...
Jangan bosan sayangi aku dengan segala adanya aku
Aku mencintai segala isi dan sisamu

Mari jatuhkan cinta lagi

HALIMAH QUEEN
TENTANG PENULIS:

PELAJAR/MAHASISWI
WEBSITE/BLOG: queenfirst.blogspot.co.id

loading...


EmoticonEmoticon